Kamis, 05 Juni 2014

Mau Bercinta dengan PSK, 2 Pemabuk Malah Tewas Ditabrak Kereta

Mau Bercinta dengan PSK, 2 Pemabuk Malah Tewas Ditabrak Kereta Ilustrasi (Foto: Dok Okezone)  

Berniat berkencan dengan wanita pekerja seks komersil (PSK), dua pemuda tewas tertabrak kereta api di bantaran rel kawasan Gunung Antang, Jatinegara, Jakarta Timur, Rabu (4/6/2014).

Juned (27), seorang juru parkir di sekitar lokasi menuturkan, kedua korban mendatangi lokasi sekira pukul 04.30 WIB. Keduanya yang diduga dibawah pengaruh alkohol itu berniat kencan dengan PSK yang biasa mangkal di lokalisasi liar di daerah tersebut.

"Waktu baru turun dari motor, salah satunya menanyakan berapa bayar parkir di sini. Setelah bayar, saya kasih karcis parkir. Saya tanya mau kemana, mereka bilang mau cari PSK. Dari mulutnya tercium bau alkohol," kata Juned.

Setelah memarkirkan motornya, kedua korban naik ke atas jembatan kereta api Gunung Antang. Saat keduanya tengah berjalan sempoyongan di sisi bantaran rel, sebuah lokomotif KA dari arah Manggarai menuju Jatinegara melintas. Kedua korban tertabrak lokomotif yang sudah berulang kali membunyikan klakson.

"Klakson kereta sudah bunyi berkali-kali tapi keduanya tak mau minggir. Saat lokomotif sudah dekat mereka panik dan mencoba menghindar. Namun tak berhasil dan akhirnya keduanya terseret lokomotif KA itu sampai meninggal di lokasi kejadian," kata seorang saksi bernama Makmur (46).

Kanit Reskrim Polsek Jatinegara, AKP DP Ambarita mengatakan, salah seorang korban diketahui bernama Taryono (24), warga Desa Jatglaba RT 03/RW 04, Margasari, Tegal, Jawa Tengah. Sedangkan korban lainnya tak diketahui identitasnya. Jasad keduanya langsung dibawa ke RSCM guna kepentingan autopsi.

"Keduanya tertabrak lokomotif kereta api. Korban menderita luka pada kepala bagian belakang, sementara korban lainnya luka parah," kata Ambarita.

Dari dompet korban, pihak kepolisian menemukan sebuah KTP atas nama Taryono dan sebuah STNK sepeda motor atas nama Ridwan.
(sumber: http://jakarta.okezone.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar