Minggu, 28 Desember 2014

Prostitusi Terselubung di Terminal, Pemkab Bangka Pasang Lampu Sorot


Prostitusi Terselubung di Terminal, Pemkab Bangka Pasang Lampu Sorot
Kompas.com
ilustrasi
 
Pemkab Bangka akan memasang lampu sorot di Terminal Sungailiat. Pemasangan lampu sorot tersebut mengingat kondisi terminal yang remang-remang di warung-warung sekitar terminal, yang juga disinyalir menjadi tempat prostitusi terselubung di kawasan terminal.
"Untuk di terminal, kita akan pasang lampu sorot, karena banyak dak benar ya. Kate orang ade prostitusi, jual beli metina (perempuan-red) ku dak tahu. Kita akan pasang lampu sorot," kata Bupati Bangka H Tarmizi Saat, ketika ditemui bangkapos.com, Sabtu (27/12/2014).
Rencana ini juga telah disampaikan Tarmizi saat peringatan hari ulang tahunnya yang ke 52 tahun, Jumat (26/12/2014) di Rumah Dinas Bupati Bangka yang dihadiri para ibu majelis taklim, tokoh masyarakat, alim ulama dan pengurus masjid.
Tarmizi menjelaskan, jika prostitusi terselubung tersebut tidak bisa diberantas dengan menggunakan lampu sorot untuk menerangi warung remang-remang disekitar terminal, maka warung yang ada di sekitar terminal tersebut akan dibersihkan dengan eskavator.
"Kalau tidak menpan pakai lampu sorot kita turunkan PC dirobohkan semua, saya ratakan dengan tanah," kata Tarmizi.
Dia juga pernah mengecek ketika malam di kawasan terminal, memang dari pantauannya banyak perempuan berpakaian 'seronok' di sekitar warung. (http://bangka.tribunnews.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar